Friday 31 October 2014

Ciri–ciri kanker Otak yang mesti di waspadai

Ciri – ciri kanker otak – Kanker adalah suatu penyakit yang harus di waspadai keberadaannya. Banyak penderita kanker otak yang dapat meninggal dalam waktu singkat karena menderita kanker otak. Kanker disebabkan karena pertumbuhan sel yang tidak normal atau mengalami pertumbuhan yang sangat tinggi diluar pertumbuhan normalnya. Nah pada kesempatan kali ini kita akan bahas mengenai apa saja ciri – ciri kanker otak yang harus di waspadai.

Ciri ciri kanker otak

Ciri – ciri kanker otak

1. Mengalami pandangan yang kabur terutama ketika sedanng mengalami sakit kepala.

2. Mengalami gangguan dalam berkomunikasi atau mengalami kesulitan berkomunikasi dan mengeluarkan suara yang akan terjadi secara bertahap.

3. Kita akan mengalami gangguan di bagian pendengaran dan biasanya diiringi oleh rasa pusing dikepala. Namun beberapa kasus juga tidak mengalami pusing – pusing.

4. Mudah sekali mengalami kehilangan keseimbangan. Karena otak mengatur bagian keseimbagnan tubuh terkena kanker.

5. Secara tiba – tiba anda merasakan kehilangan kemampuan untuk melihat secara bertahap dan semakin parah.

6. Bagi orang dewasa akan mengalami kejang.

Semoga setelah mengetahui apa saja  Ciri – ciri kanker otak maka kita dapat segera menghubungi dokter apabila menalami gejala tersebut demi mencegah pertumbuhan sel kanker yang lebih cepat. Janganlah terlalu mengkhawatirkan penyakit ini karena sekarang telah ada banyak sekali metode penyembuhan kanker baik itu tradisional dan tidak melulu harus operasi. Kanker yang dihambat pertumbuhannya tidak akan cepat membahayakan tubuh anda.

Artikel Menarik lainnya

Fungsi Ribosom

perbedaan otot lurik,otot polos,otot jantung

struktur sel manusia

Monday 27 October 2014

Adakah Bakteri Yang Menguntungkan?

Tags
Bakteri yang menguntungkan - Jika kita menyebutkan istilah bakteri, maka otak kita akan mengacu pada makhluk mikroskopis yang merugikan manusia. Sebenarnya tidak semua bakteri itu menrugikan atau berbahaya bagi manusia. Bakteri memiliki jenis yang sangat banyak dan memiliki karakter yang bermacam-macam.
Dengan adanya keanekaragaman ini, terdapat banyak pula bakteri yang menguntungkan manusia sehingga dapat dikomersilkan. Contoh bakteri yang menguntungkan adalah bakteri pengurai zat sisa pembuangan (kotoran). Jika kotoran yang diuraikan adalah kotoran ternak, maka hasil penguraian tersebut dapat digunakan untuk pupuk kandang yang dapat menyuburkan tanah saat ditanami. Pemanfaatan bakteri yang menguntungkan ini banyak dipraktekan oleh para petani dan pengusaha pupuk kandang.
Bakteri lain yang tidak kalah pentingnya untuk manusia dan makhluk lain adalah bakteri nitrifikasi. Dimana bakteri ini mampu mengikat senyawa nitrat yang ada di dalam tanah sehingga dapat digunakan untuk tumbuhan. Bakteri ini sangat banyak dijumpai pada akar tanaman kedelai dan kacang tanah. Bakteri tersebut secara berkoloni hidup di dalam akar tanaman kedelai dan kacang tanah dengan interaksi yang saling menguntungkan (simbiosis mutualisme). Bakteri mampu mengikat nitrat yang banyak dari dalam tanah kemudian diserap oleh akar tanaman dan dijadikan sumber makanan oleh tumbuhan tersebut. Hasil pengolahan makanan akan di edarkan ke selruh tubuh tanaman, tak terkecuali akar yang banyak mengandung bakteri. Sehingga bakteri yang menguntungkan ini mampu bertahan hidup.
Di dalam tubuh manusia juga banyak sekali bakteri yang hidup, baik di dalam mulut hingga di akhir organ pencernaan (dubur). Bakteri di dalam organ pencernaan sangat banyak dijumpai pada usus yang berguna sebagai pembusuk sisa makanan yang telah dicerna sehingga dapat dikeluarkan menjadi fases. Bakteri yang menguntungkan lainya dapat pula dibudidayakan untuk dikomersilkan sebagai usaha atau sebagai media pembelajaran. Bakteri yang dikomersilkan dapat dijumpai pada minuman berfermentasi dan produk-produk hasil fermentasi dari bakteri, misalnya yogurt dan keju. Yogurt dan keju adalah produk fermentasi dari susu dengan berbagai pengolahan yang lebih lanjut dan canggih.
image
Secara umum inilah daftar bakteri yang menguntungkan manusia
- Lactobacillus acidophilus digunakan untuk pembuatan susu yang lebih baik
-  Tobacillus acidophilus digunakan untuk pembuatan yoghurt dan sour cream
- Cyanocobalamin berperan dalam meningkatkan vitamin B12 di dalam sistem pencernaan
- Acidophilus bifidus berperan dalam menurunkan kadar kolesterol tubuh
- Streptomyces berperan dalam pembuatan antibiotik
- Probiotik berperan dalam sintesis vitamin K untuk mempercepat pembekuan darah
- Acidophilus Bacteria berperan mencegah pertumbuhan jamur pada organ kelamin wanita
- Streptococcus mutans berperan dalam mengubah sukrosa menjadi asam laktat pada mulut.
Artikel yang sebaiknya dibaca juga



Pengertian Bioteknologi, Bioteknologi Konvensional dan Bioteknologi Modern

Pengertian bioteknologi – Bioteknologi berasal 2 kata yaitu Bio yang berarti hidup dan Teknologi sehingga akan menghasilkan sebuah cabang ilmu baru yaitu Ilmu yang mempelajari mengenai bagaimana cara memanfaatkan makhluk hidup seperti jamur,bakteri, virus dan sebagainya yang dapat dimanfaatkan untuk kemaslahatan manusia di bumi ini. Ilmu bioteknologi sudah sangat berkembang pesat yang pada awalnya hanya bioteknologi konvensional kini sudah merambah pada bioteknologi, modern, bioteknologi pertanian, bioteknologi pangan dan sebagainya.

Bioteknologi

Bioteknologi modern

Bioteknologi modern adalah jenis ilmu bioteknologi yang menggunakan alat – alat modern dan bersifat sangat kecil sekali sehingga sulit untuk dilakukan di rumah – rumah. BIoteknologi modern memiliki ciri – ciri yaitu sudah memanfaatkan teknologi DNA rekombinan. Salah satu contoh dari BIoteknologi modern adalah memanfaatkan Bakteri E.Coli untuk perbanyakan hormon insulin bagi penderita diabetes sehingga kadar gula darahnya dapat dikurangi.Pada intinya Bioteknologi sudah memanfaatkan teknologi penyambungan dan pemotongan dna dari suatu virus atau bakteri untuk digabung dengan makhluk hidup lainnya agar lebih bermanfaat. Contoh Bioteknologi Modern yaitu : Bayi tabung,Produksi hormon pertumbuhan manusia (Growth Hormon), Antibiotik, Vaksin Malaria, Hormon BST, Hewan Transgenik, Tanaman Tahan hama, Dan domba Dolly.

Antibiotik

 

Bioteknologi konvensional

Bioteknologi konvensional adalah penerapan ilmu bioteknologi dengan memanfaatkan makhluk hidup secara langsung untuk mengubah kandungan gizi dari suatu produk. Bioteknologi konvensional mudah dilakukan di rumah – rumah sederhana sekalipun karena prosesnya mudah dan juga bahan – bahannya mudah di dapatkan. Beberapa contoh dari Bioteknologi konvensional yaitu pembuatan tempe,  pembuatan, kecap,  pembuatan oncom dan pembuatan tape.

Bioteknologi konvensional

 

Bioteknologi pertanian

Bioteknologi pada bidang pertanian turut memberikan sumbangsih yang sangat besar karena dengan ilmu tersebut maka produksi dan kualitas hasil pertanian dapat ditingkatkan lagi. Bioteknologi pertanian sudah dimanfaatkan masyarakat sejak dahulu hingga berkembang dalam bentuk modern seperti saat ini. Pembuatan kompos atau biogas adalah salah satu produk bioteknologi pertanian sederhana, sedangkan pembuatan tanaman transgenik, kultur jaringan, biopestisida merupakan contoh dari bioteknologi pertanian yang sudah modern. Pembuatan tanaman hidroponik juga berkat ilmu dari bioteknologi pertanian dimana tanaman ini memiliki banyak sekali keunggulan seperti tidak membutuhkan lahan yang luas, mudah dikerjakan, tumbuh lebih cepat, hemat pupuk, dan bebas dari hama dan penyakit.

Bioteknologi pertanian

Bioteknologi pangan

Di bidang pangan ilmu bioteknologi berperan dalam meningkatkan kualitas dari zat gizi dari suatu makanan. beberapa contoh produk bioteknologi pangan seperti : Kopi, kecam, keju, yoghurt, nata de coco, oncom, tape dan tempe. Bila diamati bahan dasar dari pembuatan produk tersebut rasa dan gizinya masih rendah untuk manusia, tetapi setelah melalui proses bioteknologi maka ia menjadi makanan yang digemari karena enak dan juga bernilai gizi tinggi. Beberapa jenis minuman yang mengandung alkohol dibuat dari proses fermentasi jamur an aerob yang akan bekerja pada lingkungan tidak mengenadung oksigen.

Bioteknologi pangan

Manfaat bioteknologi

Manfaat bioteknologi dalam kehidupan manusia sudah sangatn banyak sekali dan ilmu ini akan terus mengalami perkembangan seiring dengan berkembangnya alat – alat pembantu bioteknologi seperti mikroskop dan alat – alat yang berkaitan dengan pemotong dan penyambung DNA pada makhluk hidup. Secara umum berikut ini manfaat bioteknologi bagi manusia :

1. Menghasilkan obat – obatan yang lebih efektif dan murah meriah salah satu contohnya adalah pembuatan hormon insulin dari isolasi gen Bekteri E. coli.

2. Menghasilkan antibiotik untuk membunuh penyakit yang berbahaya. Saat ini sudah banyak sekali antibiotik yang ada di apotik dan murah harganya serta lebih efektif dalam pengobatan.

3. Mengurangi pencemaran lingkungan, beberapa contoh bakteri yang dapat membantu daur ulang seperti menghancurkan sampah – sampah organik dan juga membersihkan sisa tumpahan minyak di dalam laut.

4. Meningkatkan hasil produksi pertanian dari tanaman transgenik karena tanaman ini memiliki daya tahan yang tinggi terhadap kondisi lingkungan yang ekstrim dan juga ia tidak mudah diserang oleh hama.

Manfaat bioteknologi

 
Dampak negatif bioteknologi

Dampak negatif dari bioteknologi juga ada dan membahayakan terutama bagi orang yang tidak paham terhadap lingkungan. Ada etika yang harus dilakukan untuk mengembangkan produk bioteknologi. Berikut ini dampak negatif dari bioteknologi

1. Rusaknya ekosistem karena beberapa jenis produk tanaman transgenik terbukti dapat menurunkan jumlah spesies yang ada di alam ini karena ia tidak lagi memakan tanaman yang di transgenikkan.

2. Hilangnya beberapa jenis hewan dan tumbuhan tertentu. Dengan adanya bioteknologi maka hanya tanaman dan hewan yang berkualitas bagus saja yang akan dikembangkan , sedangakan hewan dan tumbuhan dengan kualitas kurang baik akan menjadi punah.

3. Dapat menyebabkan alergi karena tidak semua orang cocok dengan gen asing yang di masukkan ke dalam tubuhnya. Oleh karena itu harus berhati – hati ketika mengonsumsi produk bioteknologi.

image

Artikel menarik lainnya

Struktur sel manusia

Klasifikasi padi

Mekanisme kontraksi otot

Pengertian Molekul dan Bentuk Molekul Berdasarkan Susunan Atom

Pengertian molekul ialah bagian terkecil dan tidak dapat terpecah dari suatu senyawa kimia yang terdiri dari dua atau lebih atom yang saling berikatan dengan kuat dalam susunan tertentu. Sebuah molekul dapat terdiri dari beberapa atom yang memiliki unsur yang sama seperti O2 pada oksigen ataupun juga atom yang memiliki beberapa unsur yang berbeda atau yang lebih sering disebut dengan molekul senyawa, seperti H2O yang tersusun dari dua atom H dan satu atom O. Atom-atom tersebut haruslah berhubungan secara kovalen atau sangat kuat, karena atom-atom yang terikat secara non-kovalen tidak akan dianggap sebagai satu molekul tunggal pada umumnya.
Pengertian molekul

Bentuk Molekul

Atom-atom di dalam suatu molekul saling berikatan agar menjadi stabil dengan cara saling berbagi elektron hingga terciptalah suatu bentuk molekul. Bentuk molekul merupakan perkiraan susunan atom-atom dalam suatu molekul berdasarkan susunan ruang pasangan elektron. Meskipun tidak dapat dilihat secara jelas, namun bentuk molekul ini bisa diramalkan melalui dua teori: teori VSEPR dan teori hibridasi.
Teori VSEPR (Valence Shell  Electron Pair of Repulsion) merupakan teori yang dapat menjelaskan struktur ruang molekul dengan pendekatan yang tepat. Teori ini menjelaskan ikatan antar atom yang dapat mempengaruhi bentuk molekul berdasarkan tolakan pasangan electron di sekitar atom pusat. Elektron-elektron yang digunakan secara berpasangan dalam suatu atom pada kulit terluar, baik pasangan terikat maupun pasangan bebas, akan saling menolak satu dengan yang lain sehingga akan menempati posisi sejauh mungkin satu dengan yang lain untuk meminimalisir tolakan tersebut. Karena itulah, dalam meramalkan bentuk suatu molekul, teori ini hanya menggunakan titik electron suatu atom, bukan orbital atom.
Berbeda dengan teori tolakan pasangan electron atau VSEPR, teori hibridasi lebih mengandalkan orbital atom. Hibridasi sendiri ialah proses pencampuran obital atom dalam suatu atom untuk menghasilkan satu set orbital atom baru sebelum membentuk ikatan kovalen. Adapun orbital atom merupakan orbital yang terbentuk sebagai hasil penggabungan 2 atau lebih orbital atom yang tidak setara.
Artikel penting lainnya



Sunday 26 October 2014

Tahukah Anda Bagaimana Reproduksi virus ?

Tags
Reproduksi virus - Virus merupakan makhluk peralihan antara makhluk hidup dan makhluk tak hidup. Hal ini dikarenakan virus memiliki ciri makhluk tak hidup (dapat dikristalkan) dan ciri makhluk hidup (dapat bereproduksi). Reproduksi virus memiliki dua cara yang semuanya dilakukan di dalam sel inangnya. Sel inang merupakan sel yang dijadikan media hidup oleh organisme lain. Virus bukanlah suatu sel yang tersusun dari organel yang lengkap, sehingga untuk melakukan reproduksi memerlukan organel sel inang dalam membuat bagian-bagian tubuh virus.
Dalam dunia keilmuan, virus bereproduksi dengan dua cara, yaitu litik dan lisogenik. Kedua cara ini dilakukan oleh virus karena perbedaan kondisi lingkungan. Perbedaan dari dua cara reproduksi pada virus ini adalah pada pemafaatan DNA inang.
Reproduksi virus
Pada cara litik, DNA inang dihancurkan dan kemudian DNA virus dibentuk dan direplikasi menggunakan semua enzim dan berbagai organel lain yang dimiliki oleh inangnya. Kemudian semua mesin metabolism sel inang diambil alih untuk menghasilkan protein yang akan dirancang menjadi virus-virus baru. Reproduksi virus dengan cara ini diakhiri dengan pecahnya sel inang dan virus-virus baru dikeluarkan. Kemudian cara ini disebut dengan daur litik.
Sedangkan pada cara lisogenik, terjadi penggabungan DNA virus dengan DNA sel inang. Penggabungan ini dimaksudkan agar DNA virus dapat mengikuti pembelahan sel menjadi semakin banyak. Semua aktivitas DNA sel inang diikuti oleh DNA virus. Namun pada suatu ketika jika keadaan memungkinkan, DNA virus akan melepaskan diri dari DNA sel inangnya kemudian masuk ke dalam cara litik.
Cara reproduksi virus dengan lisogenik ini sangat sering dijumpai pada saat keadaan virus tidak memungkinkan untuk cepat melepaskan diri dari sel inang. Sebenarnya kedua cara ini dapat ditemui pada satu sel inang. Pada dasarnya cara lisogenik adalah salah satu bagian atau cara sebelum sel inang pecah (litik). Faktor lingkungan sangat berpengaruh terhadap cara reproduksi yang akan dipilih oleh virus. Cara virus bereproduksi sangat mudah diamati pada virus bachteriofage, dimana virus ini hanya menjadikan bakteri sebagai inangnya.
Artikel terkait selanjutnya




Penjelasan Protista mirip tumbuhan

Tags
Protista mirip tumbuhan - Ganggang merupakan jenis sekelopok makhluk hidup yang seringkali ditemui di danau, sungai dan laut. Mereka hidup seperti tumbuhan dan memiliki klorofil. Mereka juga mempunyai peran penting dalam aktifitas fotosintesis di bumi, karena mereka juga berperan untuk menyerap karbondioksida dan menghasikan oksigen, khususnya di dalam air. Karena klorofil yang dimilikinya itu juga, mereka sering kali memunculkan warna-warna indah dan cerah di suatu perairan. Meskipun demikian, mereka tidaklah termasuk dalam kategori kingdom tumbuhan. Ganggang ini sebenarnya merupakan kelompok protista mirip tumbuhan.
Ganggang merupakan organism eukarriotik yang uniseluler dan multiseluler. Layaknya tumbuhan, struktur gangga atau juga sering disebut algae ini juga memiliki dinding sel dan kloroplas sehingga bersifat autotrof atau dapat menghasilkan makanannya sendiri. Mereka pun memanfaatkan sinar matahari, air dan karbndioksida untuk menghasilkan gula dan oksigen. Namun, tubuh protista ini tidaklah sama dengan tumbuhan. Tubuhnya berupa thalus sehingga tidak memiliki akar, batang, dan daun sejati sebagaimana tumbuhan pada umumnya.
Protista mirip tumbuhan
Gambar chlorophyta
Hal yang paling membedakan ganggang dengan tumbuhan ialah proses reproduksinya. Ganggang dapat bereproduksi secara baik seksual maupun aseksual. Proses reproduksi seksual dari protista mirip tumbuhan ini dilakukan dengan penyatuan dua gamet yang berbeda jenis melalui perantara air. Penyatuan tersebut akan mengasilkan zigot yang akan tumbuh menjadi individu baru. Sementara reproduksi aseksual protista ini terjadi melalui tiga cara: pembelahan biner, fragmentasi dan pembentukan spora. Pada pembelahan biner dan fragmentasi, tubuh algae akan terbelah menjadi dua atau terputus dari tubuh induknya, kemudian menjadi algae yang baru. Berbeda dengan dua cara perkembangbiakan tersebut, perkembangbiakan melalui spora ini dilakukan melalui pembelahan dinding sel induk sehingga menghasilkan spora. setelah masak, spora tersebut akan keluar dari dinding induk dan tumbuh menjadi ganggang yang baru.
Protista mirip tumbuhan ini dibedakan menjadi tujuh filum berdasarkan kandungan pigmen yang dominan, komponen penyusun dinding sel, jumlah dan posisi flagela, sifat fisik dan kimia dinding sel, serta bentuk makanan cadangan. Ketujuh filum tersebut adalah Chlorophyta atau ganggang hijau, Rhodophyta atau ganggang merah, Phaeophyta atau ganggang coklat, Chrysophyta atau diatom, Pyrrophyta atau dinoflagellata, dan Euglenophyta atau euglenoids.
Artikel yang sebaiknya di baca juga





Respirasi Aerob pada Makhluk hidup

Tags

Respirasi Aerob - Respirasi adalah sebuah proses pembuatan energy pada makhluk hidup dengan cara memecah sumber energy yang ada di dalam tubuh. Proses respirasi pada makluk hidup dibagi menjadi dua, yaitu respirasi aerob dan anaerob.

Respirasi aerob merupakan sebuah reaksi katabolisme atau pembongkaran yang di dalam proses tersebut memerlukan keberadaan oksigen. Ciri dari proses respirasi ini adalah energy yang dibentuk sangat banyak. Energy yang dibentuk sering disebut dengan ATP (Adenosin Tri Phosphat). Energy yang dihasilkan ini digunakan dalam semua aktivitas kehidupan yang meliputi perkembangan, pertumbuhan, gerak, dan lain-lain. Respirasi ini terjadi di dalam organel mitokondria.

Sedangkan respirasi anaerob adalah proses pembentukan energy yang tidak memerlukan oksigen. Energy yang dihasilkan sangat sedikit (2 ATP) dan respirasi ini terjadi di dalam sitoplasma sel. Proses respirasi ini dapat dijumpai pada fermentasi atau sering disebut dengan pernapasan intra seluller.

Sepertihalnya pada makhluk lain, bakteri merupakan organisme yang dapat melakukan respirasi. Bedasarkan cara berespirasinya, bakteri dibagi menjadi bakteri aerob dan bakteri anaerob. Berikut adalah penjabaran dari kedua kelompok bakteri tersebut.

Respirasi aerob

Bakteri Aerob dan Anaerob

Bakteri Aerob merupakan bakteri yang respirasinya membutuhkan oksigen dan akan mati jika tidak ada oksigen. Bakteri ini mudah dikenali jika hidup dalam media cair. Hal ini dikarenakan bakteri ini akan hidup di permukaan media cair tersebut. Respirasi aerob mudah dilakukan di permukaan media cair karena langsung bersinggungan dengan udara.

Bakteri aerob melakukan tiga tahap respirasi, yaitu:

1. Glikolisis, dimana di dalam proses ini terjadi pemecahan molekul gula menjadi senyawa asam piruvat.

2. Siklus Krebs, dari tahap ini akan dihasilkan oksaloasetat dan asam nitrat.

3. Transport Elektron, dimana tahap inilah yang nantinya akan menghasilkan energy.

Sedangkan bakteri anaerob adalah bakteri yang mampu hidup dalam kondisi tidak terdapat oksigen. Bakteri ini akan mati jika mendapat paparan oksigen yang berlebihan. Jika media hidup bakteri cair, maka bakteri ini akan tumbuh di dasar cairan tersebut. Bakteri anaerob biasanya digunakan untuk fermentasi, misalnya pembuatan tape secara tradisional. Diamana bakteri ini diperoleh dari ragi dan prosesnya dilakukan secara tertutup rapat.

Artikel yang berkaitan lainnya

ciri-ciri sakit jantung

ciri dan fungsi membran sel

ciri ciri penyakit usus buntu

Saturday 25 October 2014

Inilah Beberapa Ciri ciri hamil Muda Yang Biasa Muncul

Ciri ciri hamil Muda - Kehamilan merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu oleh para wanita yang telah menikah. Sayangnya, ketika kehamilan itu dating, masih banyak ibu ataupun calon ibu yang tidak menyadari bahwa dirinya tengah hamil muda. Akibatnya, mereka kerap kali mengalami keguguran karena tidak berhati-hati dalam melakukan aktifitas mereka. Terlebih lagi, kandungan yang masih muda sangatlah rawan dan beresiko. Karena itulah, mengetahui ciri-ciri hamil muda merupakan hal yang sangat penting bagi para wanita.
ciri ciri hamil muda
Kehamilan di minggu-minggu pertama memang terbilang susah untuk diketahui. Terkadang kita yang memang tidak peka dengan perubahan samar yang baru saja terjadi pada diri kita. Kalaupun kita menyadarinya, tentu kita terkadang merasa belum yakin apakah hal tersebut benar-benar ciri-ciri hamil muda atau tidak. Hal tersebut pun dirasa terlalu dini bila harus diperiksakan ke dokter. Karena itulah, kita sebagai wanita hendaknya mengenali beberapa tanda kehamilan utama yang akan dijelaskan di bawah ini sebagai pertimbangan awal sebelum memutuskan untuk melakukan tes medis.
Kehamilan awal biasanya ditandai dengan terlambatnya siklus menstruasi. Hal ini dikarenakan ovarium yang biasanya gugur setiap bulannya kini telah dibuahi sehingga takkan dikeluarkan dari tubuh. Selain itu, kehamilan muda juga ditandai munculnya bercak darah yang dikenal dengan implementation bleeding. Hal ini terjadi karena proses implementasi atau menempelnya calon janin ke dinding rahim sebelum akhirnya menjadi bagian dari rahim. Proses implementas itu pun juga akan diikuti dengan kram perut. Kram perut tersebut biasanya akan berlangsung selama dua buan kehamilan.
Tubuh kita pun akan mengalami beberapa perubahan yang cukup signifikan di saat kehamilan awal. Payudara kita akan terasa nyeri dan kesemutan, sebelum akhirnya membengkak dan menjadi lebih lembut dan sensitif. Hal tersebut dikarenakan payudara tengah menyiapkan diri untuk menghasilkan ASI. Selain payudara, bagian tubuh lainnya yang mengalami perubahan ialah perut, paha, dan pantat yang ikut membengkak. Karena itulah kita juga sangat perlu memperhatikan perubahan fisik kita. Perubahan fisik merupakan salah satu ciri-ciri hamil muda yang utama.oke
Artikel yang menarik lainnya



Inilah beberapa protista mirip jamur

Tags

Protista mirip jamur - Protista merupakan sekelompok makhluk hidup yang kerajaannya sudah tak lagi dipertahankan. Meskipun demikian, istilah protista masih kerap kali digunakan untuk kajian semua organism eukarotik, baik yang bersel satu maupun bersel banyak. Protista hidup di lingkungan yang mengandung air, dan sebagian bersifat parasit. Meskipun berbeda dari tumbuhan, jamur, maupun binatang, protista memiliki ciri morfologi dan fisiologi yang sama dengan ketiganya. Karena itulah, protista dikelompokkan menjadi tiga kelompok besar: algae, protozoa¸dan protista mirip jamur.

Protista mirip jamur merupakan salah satu kelompok besar protista. Disebut menyerupai jamur karena mereka sama-sama memproduksi spora. Bahkan proses reproduksi pada beberapa jenis protista mirip jamur ini, jamur lendir misalnya, pun hampir sama. Namun, tetap saja mereka tak bisa dikelompokkan ke dalam kingdom fungi fase aseksualnya yang lebih mirip amoeba dan struktur molekulnya yang menyerupai ganggang. Dua contoh protista mirip jaur yang sering dibicarakan ialah Mycomycota atau yang lebih dikenal dengan nama jamur lendir dan Oomycota  atau jamur air.

Protista Mirip jamur

Jamur lendir yang bentuk tubuhnya seperti lendir ini disebut menyerupai jamur karena cara berkembangbiak seksualnya yang sama dengan jamur, meskipun pada fase vegetative lebih mirip dengan amoeba. Seperti halnya dengan jamur, plasmodium jamur lendir ini akan membentuk kota spora pada tingkat dewasa. Setelah matang, kotak spora tersebut akan pecah dan mengeluarkan spora. Namun spora yang berkecambah akan membentuk sel gamet, seperti yang dilakukan amoeba, dan akan melebur menjadi dua gamet yang akan menghasilkan zigot. Protista jenis ini seringkali dijumpai di hutan-hutan basah, tanah lembab dan batang kayu yang membusuk.

Jenis protista menyerupai jamur yang kedua ialah jamur air. Meskipun menghasilkan spora, jamur air ini tidaklah masuk dalam kingdom jamur, melainkan protista mirip jamur. Hal ini dikarenakan struktur jamur air ini mirip dengan algae meski tidak berklorofil. Protista yang banyak hidup di air dan tempat-tempat lembab ini menyerupai mempunyai zoospora yang berfungsi sebagai penghasil spora. spora yang dihasilkan tersebut akan tumbuh menjadi hifa baru pada kondisi tertentu. Sementara untuk reproduksi seksualnya, jamur ini menghasilkan zigot.

Artikel berguna lainnya

perbedaan otot polos otot lurik dan otot jantung

klasifikasi padi

mekanisme kontraksi otot

Apa saja ciri ciri jamur ?

Ciri-ciri jamur - Jamur merupakan oraganisme yang mirip dengan tumbuhan namun tidak memiliki klorofil. Jamur bersifat heterotrof atau tidak dapat memasak makananya sendiri. Ciri-ciri jamur yang lain terlihat dari penyusun dinding selnya yang berupa kitin dan alat perkembangbiakanya berupa spora. Jamur memiliki anggota yang sangat banyak sehingga masuk dalam satu kingdom tersendiri. Dulu jamur pernah dimasukan dalam kelompok tumbuhan karena memiliki bantuk yang hampir sama dengan tumbuhan, namun setelah dilakukan penelitian mendalam, jamur masuk dalam kingdom tersendiri yang bernama Fungi. Pengelompokan fungi menjadi satu kingdom tersendiri dapat dijumpai pada system 5 kingdom.

Klasifikasi Jamur

Jamur dikelompokan atau diklasifikasikan ke dalam 5 devisi. Pengelompokan ini berdasarkan ciri-ciri jamur dalam bereproduksi. Adapun kelima kelompok tersebut adalah:

1. Chytridiomycota atau Zoomuycota

Kelompok jamur ini memiliki ciri reproduksi dengan membentuk spora yang memiliki flagel, sehingga spora tersebut dapat bergerak seperti hewan.

2. Zygomycota

Kelompok jamur yang membentuk zigot dari dua spora seksual yang bergabung menjadi zigospora yang berdinding tebal.

Ciri ciri jamur

Jenis jamur Zygomycota

3. Ascomycota

Kelompok jamur yang membentuk kantung askus yang di dalamnya terdapat spora seksual.

4. Basidiomycota

Kelompok jamur yang membentuk tongkat basidium yang di dalamnya terdapat spora seksual.

5. Deutromycota

Kelompok jamur yang tahapan reproduksinya belum diketahui.

Macam-Macam Jamur

Jamur dapat dibedakan menjadi jamur uniseluler dan jamur multiseluler. Jamur uniseluler adalah jamur mikroskopik yang strukturnya sangat kecil dan mengamatinya menggunakan miroskop atau biasa disebut jamur mikroskopis. Jamur mikroskopis ini banyak ditemukan pada roti atau makanan yang sudah lewat tanggal kadaluarsa dan juga dapat dengan jelas diamati pada tempe. Komponen penyusunya yang berupa hifa nampak seperti benang yang sangat halus.

Sedangkan jamur multiseluler sering disebut dengan cendawan. Ciri-ciri jamur cendawan sangat mudah diamati karena memiliki ukuran yang besar dan dapat terlihat semua bagian-bagianya meskipun tanpa menggunakan alat bantu. Cendawan dapat pula dijadikan sumber makanan yang banyak mengandung gizi, namun tidak sedikit pula yang mengandung racun. Jamur yang beracun biasanya berwarna cerah dan mencolok. Sebaliknya, jamur yang dapat dikonsumsi kebanyakan memiliki warna polos dan tidak mencolok.

Artikel yang menarik lainnya

fungsi ribosom

sejarah biologi

struktur sel manusia

Thursday 23 October 2014

Keanekaragaman Hayati Tingkat Gen

Tags

Keanekaragaman Hayati Tingkat Gen - Berbicara mengenai keanekaragaman hayati tentu saja tidak luput dari hal-hal yang masih tergolong dalam ekosistem yang alami seperti tumbuhan dan juga hewan. Tentu saja dalam ilmu biologi bisa kita temukan bahwa keanekaragaman hayati itu sendiri terbagi menjadi beberapa bagian namun untuk kali ini kita akan membahas mengenai keanekaragaman hayati tingkat gen. Gen itu sendiri seperti yang kita ketahui merupakan salah satu faktor penurun yang bisa kita bilang sebagai bibit yang mampu diturunkan dari 1 species. Gen ini sendiri bisa menjadi suatu faktor yang bisa menentukan bentuk, ukuran dari sebuah tanaman ataupun hewan.

Keanekaragaman Hayati tingkat Gen

Keanekaragaman hayati (biodiversitas) adalah keanekaragaman organisme yang menunjukkan keseluruhan atau totalitas variasi gen, jenis, dan ekosistem pada suatu daerah. Keanekaragaman hayati melingkupi berbagai perbedaan atau variasi bentuk, penampilan, jumlah, dan sifat-sifat yang terlihat pada berbagai tingkatan, baik tingkatan gen, tingkatan spesies maupun tingkatan ekosistem. Keanekaragaman hayati dibagi menjadi tiga tingkatan, yaitu :

Gen atau plasma nuftah adalah substansi kimia yang menentukan sifat keturunan yang terdapat di dalam lokus kromosom. Setiap individu makhluk hidup mempunyai kromosom yang tersusun atas benang-benang pembawa sifat keturunan yang terdapat di dalam inti sel. Keanekaragaman hayati tingkat gen adalah keanekaragaman hayati yang menunjukan seluruh variasi jumlah dan susunan gen pada makhluk hidup. Di samping itu, setiap individu memiliki banyak gen, bila terjadi perkawinan atau persilangan antar individu yang karakternya berbeda akan menghasilkan keturunan yang semakin banyak variasinya. Hal inilah yang menyebabkan keanekaragaman gen semakin tinggi.

Contoh keanekaragaman tingkat gen ini adalah tanaman bunga mawar putih dengan bunga mawar merah yang memiliki perbedaan, yaitu berbeda dari segi warna bunga. Jadi, antara makhluk hidup dengan lingkungannya akan terjadi interaksi yang dinamis. Perbedaan kondisi komponen abiotik (tidak hidup) pada suatu daerah menyebabkan jenis makhluk hidup (biotik) yang dapat beradaptasi dengan lingkungan tersebut berbeda-beda. Akibatnya, permukaan bumi dengan variasi kondisi komponen abiotik yang tinggi akan menghasilkan keanekaragaman ekosistem.

Artikel Terkait

Fungsi Mitokondria

Klasifikasi Padi

Wednesday 22 October 2014

Struktur Kromosom

Tags

Struktur Kromosom - Pengertian Kromosom, Struktur Kromosom, Tipe Kromosom, Jumlah, dan Penentuan Jenis Kelamin Kromosom merupakan topik pembahasan pada postingan kali ini. Langsung saja ya Kromosom adalah unit genetik yang terdapat dalam setiap inti sel pada semua makhluk hidup, kromosom berbentuk deret panjang molekul yang disusun oleh DNA dan protein-protein. Setiap sel terdiri dari tiga bagian utama, yaitu nukleus (inti Sel), Sitoplasma (cairan sel), dan Membran pelindung sel. Di dalam nukleus, terdapat benang-benang halus yang disebut ‘kromatid’, apabila terjadi pembelahan sel, maka benang-benang halus itu dipintal membentuk kromosom. Seperti yang saya jelaskan di atas, Kromosom adalah struktur padat yang terdiri dari dua komponen molekul, yaitu protein dan DNA. Struktur pada kromosom ini hanya akan tampak jelas pada metafase pembelahan sel.

Struktur Kromosom

Kromosom ini berfungsi sebagai penyimpanan bahan materi genetik kehidupan. Ia terdiri dari DNA, kita tahu DNA memiliki peran sangat penting, yaitu untuk menjalankan tugas sehari-hari, dan juga menyimpan setiap informasi genetik, ia dapat juga membantu langsung suatu organisme untuk tumbuh. Jadi kromosom ini memiliki fungsi yang besar dalam tubuh kita. Kromosom dibentuk dari DNA yang berikatan dengan beberapa protein histon. Dari Ikatan ini dihasilkan Nukleosom, yang memiliki ukuran panjang sekitar 10 nm. Kemudian nukleosom akan membentuk lilitan-lilitan yang sangat banyak yang menjadi penyusun dari kromatid (lengan kromosom) , satu lengan kromosom ini kira-kira memiliki lebar 700 nm.

Kromosom pada makhluk hidup biasanya ditemukan dalam keadaan berpasang-pasangan, oleh karena itu disebut diploid. Kromosom diploid dipertahankan dari generasi ke generasi dengan pemebelahan mitosis (pembelahan yang menghasilkan dua anak yang bersifat sama dengan induknya). Kromosom yang berpasangan (kromosom homolog) memiliki bentuk, ukuran, dan komposisi yang sama. Jadi pada intinya struktur kromosom yang terdapat dalam mahluk hidup akan berbeda-beda dan tergantung dari sebuah pasangan. Karena pada dasarnya setiap mahluk hidup memiliki struktur kromosom yang berbeda dan tersusun dari DNA serta molekul yang berbeda juga. Itulaha penjelasan mengenai struktur kromosom yang bisa dibagikan pada postingan kali ini , semoga bermanfaat untuk Anda.

Artikel yang terkait

Perbedaan Sel prokariotik dan Sel Eukariotik

Sejarah Biologi Sel

Tuesday 21 October 2014

Proses fotosintesis

Proses fotosintesis - Tahukah kamu bagaimana tumbuhan hijau memperoleh nutrisi atau makanan? Tumbuhan hijau memperoleh makanan dengan fotosintesis. Fotosintesis merupakan proses kimia-fisika dengan menggunakan energi cahaya matahari yang berlangsung di dalam kloroplas. Hasil fotosintesis berupa karbohidrat dan oksigen. Karbohidrat inilah yang menjadi nutrisi bagi tumbuhan. Karbohidrat digunakan sebagai sumber energi dan bahan untuk membuat senyawa lain yang dibutuhkan tumbuhan. Sebagian dari karbohidrat ini disimpan sebagai cadangan makanan. Jika tumbuhan dimakan hewan atau manusia, maka terjadi perpindahan energi dari energi matahari menjadi energi kimia dalam tumbuhan kemudian berpindah ke tubuh hewan atau manusia. Jika hewan itu dimakan hewan lain, maka akan disertai pula dengan perpindahan energi. Jadi sumber energi utama bagi kehidupan di bumi ini adalah matahari.

Proses Fotosintesis

Fotosintesis adalah proses pembentukan karbohidrat dari karbon dioksida (CO2) dan air (H2O) dengan bantuan sinar matahari. Tumbuhan mampu melakukan fotosintesis karena mempunyai sel-sel yang mengandung klorofil (zat hijau daun). Dalam fotosintesis, energi cahaya matahari diserap oleh klorofil dan diubah menjadi energi kimia yang disimpan dalam bentuk karbohidrat atau senyawa organik lainnya. Di dalam tumbuhan karbohidrat diubah menjadi protein, lemak, vitamin, atau senyawa yang lain. Senyawa-senyawa organik ini selain dimanfaatkan oleh tumbuhan itu sendiri, juga dimanfaatkan oleh manusia dan hewan herbivora sebagai bahan makanan. Fotosintesis melibatkan banyak reaksi kimia yang kompleks.

Proses fotosintesis terjadi di daun yang berwarna hijau karena mengandung klorofil yang dapat menyerap sinar matahari. Daun memiliki permukaan atas dan bawah yang dilindungi lapisan epidermis yang mempunyai lapisan lilin. Fungsi lapisan lilin mencegah penguapan air (transpirasi) yang berlebihan. Lapisan epidermis tersusun atas sel-sel epidermis, di antara sel-selnya terdapat stomata. Fungsi stomata adalah untuk pertukaran CO2 dan O2 dalam proses fotosintesis dan respirasi. Di antara epidermis bawah dan atas terdapat jaringan palisade. Sel-selnya mengandung kloroplas yang berfungsi menyerap cahaya matahari untuk digunakan sebagai tenaga dalam proses fotosintesis. Di dalam kloroplas inilah proses fotosintesis terjadi. Dalam kloroplas terdapat pigmen warna hijau, yaitu klorofil.

Artikel yang berhubungan

Pengertian Membran Sel

Fungsi Mitokondria

Apa itu Jaringan Ikat Longgar dan Fungsinya?

Tags

Jaringan Ikat longgar - Jaringan ikat longgar adalah salah satu bagian dari jaringan ikat. Jaringan ikat sendiri adalah jaringan yang mempunyai fungsi sebagai penyokong, penghubung dan juga pengikat antara satu jaringan dengan jaringan yang lainnya. Jaringan ini umumnya tak nampak di permukaan luar tubuh. Dibagian jaringan ikat ini banyak terdapat pembuluh darah kecuali jaringan ikat yang ada di tulang rawan. Banyaknya sel yang ada di jaringan ikat menyebar dan lebih jarang jika dibandingkan dengan sel yang ada pada jaringan sel lainnya.

Jaringan Ikat Longgar

Jaringan ikat ini terdiri dari serabut elastin, serabut retikuler, dan serabut kolagen. Serabut kolagen ini mempunyai daya renggang yang tinggi dan elastisitas rendah. Seperti yang telah dikatakan di atas, jaringan ikat longgar ini adalah salah satu jenis jaringan ikat selain jaringan lemak, jaringan tulang rawan, jaringan darah, jaringan ikat padat dan jaringan lainnya. Lalu apa yang dimaksud dengan jenis jaringan ikat yang longgar?

Jaringan ikat longgar ini adalah jaringan ikat yang paling banyak ditemukan dan tersebar di bagian tubuh hewan-hewan jenis vertebrata. Jaringan ini akan mengikat jaringan bawah organ dan jaringan epitel untuk melindungi organ dalam tubuh. Jaringan ini juga mempunyai banyak fungsi. Fungsi jaringan ini diantaranya adalah penyimpan glukosa, penyimpanan air, penyimpanan garam dan lain sebagainya. Jaringan ini tentu saja akan bekerja sama dan membentuk kesatuan dengan jaringan-jaringan lainnya yang sudah disebut di atas.

Artikel yang mirip

Struktur Sel Manusia

Bagian - bagian Sel Hewan

Monday 20 October 2014

Penjelasan tentang Jaringan Meristem pada Tumbuhan

Jaringan Meristem Pada tumbuhan - Banyak bagian yang bisa kita teliti dari sebuah tumbuhan. Bagaimana tumbuhan bisa berkembang tentu saja merupakan proses panjang dan bisa kita pahami. Tumbuhan terdiri dari beberapa bagian dan juga jaringan. Salah satu jaringan yang ada di dalam tumbuhan adalah jaringan meristem. Apa itu jaringan meristem pada tumbuhan? Anda bisa mendapatkan penjelasannya di sini.

jaringan meristem pada tumbuhan

Jaringan meristem pada tumbuhan adalah jaringan muda yang ada dalam tumbuhan dan terdiri dari sekelompok sel tumbuhan yang sangat aktif membelah. Sel yang ada di dalam jaringan ini sangat spesifik dan mempunyai ciri ukurannya sangat kecil dan berdinding tipis. Ukuran nucleus pada sel biasanya besar dan vakuolanya kecil. Sel juga mengandung banyak sitoplasma dan bentuk sitoplasma adalah kubus.

Sel-sel pada jaringan meristem ini akan selalu membelah dan membentuk sel yang baru. Sel yang terus membelah dan berada di dalam jaringan meristem pada tumbuhan akan disebut sebagai sel inisial atau sel permulaan. Sedangkan sel yang membelah dan digantikan tempatnya akan disebut derivative atau sel turunan. Jaringan meristem ini sendiri dibagi lagi menjadi beberapa tipe yaitu meristem sekunder, meristem primer dan juga promeristem. Jika dibedaan menurut letaknya maka kita akan mendapati tipe meristem apikal dan juga meristem interkalar. Kini anda telah lebih tahu tentang sel-sel yang membentuk jaringan di tumbuhan. Selain jaringan meristem tentu saja masih ada banyak jaringan yang ada di tumbuhan.

Artikel terkait

Fungsi dinding sel

Bagian sel tumbuhan dan fungsinya

Sunday 19 October 2014

Pahami Apa itu Mitokondria dan Fungsi Mitokondria

Tags

Fungsi Mitokondria - Ada banyak hal yang bisa kita pahami dengan mudah jika kita mencarinya di internet. Bagi anda yang ingin tahu tentang beragam istilah dalam biologi, anda bisa mendapatkan penjelasan dengan mudah juga. Salah satu yang kita bahas di sini adalah tentang mitokondria dan fungsi mitokondria itu sendiri. Sebelum tahu fungsinya ada baiknya kita tahu apa itu mitokondria terlebih dahulu. Mitokondria adalah sebuah organel terbesar yang kedua yang ada di dalam sel.

Fungsi Mitokondria

Sel mitokondria ini adalah salah satu sel yang sangat berperan pada proses respirasi pada sel. Karena perannya yang sangat penting inilah mitokondria juga sering disebut sebagai pusai kekuatan sebuah sel. Kita bisa menemukan sel mitokondria ini disetiap sel dalam tubuh kita. Setelah tahu fungsi mitokondria yang utama dan berkaitan dengan respirasi sel, maka kita bisa tahu juga bahwa mitokondria ini terdiri dari beberapa bagian.

Di sel mitokondria kita bisa menemukan beberapa bagian seperti membran luar, membrane dalam, ruang antar membrane, Krista, dan matriks sitoplasma. Setiap bagiannya mempunyai fungsinya sendiri-sendiri juga. Fungsi utama dari bagian mitokondria sendiri adalah respirasi selular atau proses kimia untuk melepaskan energi yang ada di dalam glukosa. Fungsi mitokondria ini juga berkaitan dengan siklus asam sitrat, transportasi elektron, mengontrol siklus sel, pemantauan pertumbuhan sel, mengelola apotosis, dan sebagai sel sinyak bagi neuron.

Artikel terkait

Komponen kimiawi sel

Struktur Sel manusia

Saturday 18 October 2014

Cari Tahu Contoh Bioteknologi Modern pada Kehidupan

Contoh Bioteknologi modern - Dunia kita memang berkembang seiring dengan perkembangan ilmu teknologi yang ada saat ini. Banyak orang yang kemudian melakukan perkembangan dan rekayasa yang berguna untuk menghasilkan sesuatu yang baru dengan cara yang lebih efektif. Salah satunya adalah dengan bioteknologi. Sebelum anda tahu tentang contoh bioteknologi modern, anda perlu tahu terlebih dahulu apa itu bioteknologi tradisional. Bioteknologi tradisional ini adalah bioteknologi yang dibuat dengan pemanfaatan mikroorganisme untuk bisa menghasilkan gula, asam asetat dan juga alkohol.

Contoh bioteknologi modern

Lalu apa itu bioteknologi modern? Bioteknologi modern ini adalah bioteknologi di semua aspek kehidupan manusia misalnya dalam penanganan polusi, rekayasa genetika, penciptaan sumber energi dan lain sebagainya. Kini saatnya anda tahu beberapa contoh bioteknologi modern.

Pertama, pembuatan bibit tanaman yang sama dan seragam dengan teknologi kultur jaringan. Teknik ini sangat berguna untuk membuat bibit tanaman yang sama dalam jumlah yang besar. Ada banyak tumbuhan yang sudah dihasilkan dengan sistem kultur jaringan ini.

Kedua proses bayi tabung juga merupakan contoh bioteknologi modern yang bisa kita temukan saat ini. Bayi tabung atau seringkali disebut fertilisasi in vitro. Ini adalah proses mempertemukan ovum dan juga sperma dalam sebuah wadah dan menunggu hingga terjadi pembuahan.

Ketiga, pembuatan hormone insulin dengan teknologi plasmid juga disebut-sebut sebagai salah satu contoh dari bioteknologi modern yang bisa kita temukan saat ini.

 Artikel terkait lainnya

Pengertian Gen

Ciri - ciri demam berdarah

Friday 17 October 2014

Apa itu Penyakit Tonsillitis?

Tags

Penyakit Tonsilitis - Pernahkan anda mendengar tentang penyakit tonsillitis? Mungkin anda tak tahu istilah ini namun anda tahu nama lain dari penyakit ini. Ini adalah sebutan bagi penyakit radang amandel. Penyakit ini merupakan reaksi peradangan yang terjadi pada daerah tonsil atau amandel. Tonsil sendiri mempunyai peran sebagai pengatur sistem imum dan melindungi tubuh dari beragam infeksi yang bisa saja masuk melalui mulut kita. Ketika banyak sekali bakteri yang masuk dalam mulut kita maka kita akan mengalami infeksi dan peradangan yang kemudian disebut sebagai tonsillitis.

  Penyakit tonsilitis

Lalu apa sebenarnya penyebab dari penyakit tonsillitis? Seperti yang telah dijelaskan di atas, penyebab utamanya sebenarnya adalah bakteri atau virus. Virus yang dimaksud biasanya adalah virus influenza atau bisa juga disebabkan oleh bakteri streptokokus. Penyakit ini sendiri sering kali menyerang anak-anak dan bisa berulang terutama di musim panca roba. Selain harus tau tentang penyebab penyakit ini, ada baiknya anda tahu juga gejala dari penyakit ini sehingga anda bisa melakukan lankah pengobatan dini.

Penyakit ini mempunyai gejala seperti tonsil atau amandel yang terlihat membengkak dan merah. Selain itu ada juga lapisan dan bercak putih yang anda lihat pada tonsil. Gejala yang sangat bisa dirasakan dengan cepat adalah rasa sakit pada tenggorokan saat anda menelan atau berbicara. Demam, sakit kepala, nyeri perut, dan lain sebagainya juga bisa menjadi gejala penyakit tonsillitis.

Artikel menarik lainnya

Ciri ciri demam berdarah

Ciri ciri usus buntu

Ciri ciri penyakit jantung

Thursday 16 October 2014

Pahami Perbedaan Transpor Aktif dan Transpor Pasif

Tags

Perbedaan Transpor Aktif dan Transpor Pasif - Tubuh kita terdiri dari bagian-bagian kecil yang disebut dengan sel. Sel ini akan mengangkut beberapa kebutuhan bagi sel itu sendiri dan juga bagi beberapa bagian lainnya di dalam tubuh kita. Proses pengangkutan ini juga disebut transport. Proses Transpor ini sendiri dibagi menjadi dua yaitu transpor aktif dan pasif. Lalu apa perbedaan transpor aktif dan transpor pasif? Anda akan mendapatkan jawabannya di sini.

Perbedaan transpor aktif dan transpor pasif

Sebelum kita mengetahui perbedaan transpor aktif dan transpor pasif kita perlu paham terlebih dahulu bahwa keduanya adalah bentuk dari pergerakan molekul untuk melintasi membrane sel. Pada transpor aktif, gerakan molekul akan melawan membrane sel. Sedangkan pada transport pasif gerakan yang akan dilakukan adalah gerakan dari membrane sel tinggi ke membrane sel yang rendah. Selain berbeda dengan jenis gerakannya, kita juga bisa menemukan perbedaannya dari penggunaan energi dan juga perbedaan konsentrasi membrane sel itu sendiri.

Seperti yang bisa kita bedakan antara aktif dan pasif, dalam penggunaan energi, transpor aktif akan menggunakan energi sedangkan transpor pasif tak menggunakan energi. Transpor pasif tidak membutuhkan energi karena membentuk gerakan dari yang tinggi ke yang rendah. Selain dari sisi energi, kita mendapatkan perbedaan transpor aktif dan transpor pasif dari sisi konsentrasi. Konsentrasi sel yang dibutuhkan untuk transport aktif justru lebih banyak dibandingkan dengan transport pasif hal ini karena pada transport aktif, gerakan yang dilakukan adalah gerakan melawan membrane sel.

Artikel menarik lainnya

Fungsi Dinding Sel

Sel prokariotik

Wednesday 15 October 2014

Bagaimana Sebenarnya Mekanisme Kontraksi Otot?

Tags
Mekanisme Kontraksi Otot - Pada tubuh manusia kita bisa menemukan otot yang bergerak. Banyak orang yang ingin tahu tentang gerakan otot terutama ingin tahu tentang mekanisme kontraksi otot. Otot-otot dalam tubuh kita akan mulai kontraksi jika mendapatkan rangsangan. Kontraksi otot ini juga seringkali disebut dengan nama pergeseran filament.
Proses kontraksi otot sendiri akan didahului dengan datangnya impuls saraf. Mekanisme kontraksi otot ini dimulai ketika ada impuls yang akan mengenai bagian sinapsis atau bagian saraf dan serabut otot yang dipenuhi juga dnegan asetil kolin. Asetil kolin inilah yang nantinya akan menyerap ion kalsium ke serabut otot yang menyebabkan sisi aktif pada filament yang tipis. Nantinya akan terbentuk sebuah jembatan penyeberangan yang terbentuk dari kepala miosin dan juga filament yang tipis. Energi kemudian akan terbentuk dan dilepaskan kea rah filamen yang tipis hingga membuat filament tipis menjadi berkerut. Hal inilah yang membuat otot juga ikut berkerut dan kontraksi.
Mekanisme kontraksi Otot
Kontraksi otot sendiri akan terus terjadi selama ada rangsangan. Jadi bisa disimpulkan bahwa mekanisme kontraksi otot sangat bergantung pada rangsangan ion kalsium yang akan diserap dan disalurkan ke filament. Selain kontraksi otot, otot juga akan melakukan relaksasi. Untuk melakukan kontraksi otot dibutuhkan juga energi. Kini kita sudah lebih tahu tentang bagaimana terjadinya kontraksi otot dan juga apa yang dibutuhkan untuk kontraksi otot.
Artikel terkait lainnya


Kromosom, Struktur Kromosom, Mutasi Kromosom

Tags
Kromosom – Kromosom merupakan bagian penyusun sel yang berupa molekul dan terdiri dari 1 Deret panjang Molekul DNA. dan Protein. Deretan panjang ini berisi informasi yang lengkap mengenai data genetik dari suatu Makhluk Hidup. Setiap makhluk hidup memiliki struktur data genetik yang berbeda – beda. Akibatnya Setiap individu juga akan memiliki bentuk yang variasi yang beragam.

Struktur kromosom

Struktur kromosom secara umum dapat dibedakan mennadi beberapa bagian sebagai berikut ini :
Satelit merupakan bagian penonjolan yang berupa tambahan terletak di ujung kromosom
Kromatid adalah hasil penggandaan dari sebuah kromosom.
Telomer adalah bagian ujung dari kromosom yang fungsinya untuk mencegah kromosom satu dengan yang lainnya bergabung sehingga setiap kromosom masing – masing terpisah.
Telomer
Sentromer adalah bagain kromosom yang mengalami penyempitan dan terlihat berwarna lebih terang.
Kromonemata merupakan pita yang memiliki bentuk seperti spiral dan terletak di dalam kromosom
Kromomer adalah yang mengalami pengendapan di area Kromonemata.

Mutasi kromosom

Mutasi kromosom adalah perubahan susunan yang terjadi pada kromosom sehingga menyebabkan terjadinya perubahan bentuk fenotip dari suatu makhluk hidup yang berbeda dari normalnya. Banyak faktor yang dapat menyebabkan mutasi kromosom seperti bahan kimia maupun lingkungan sekitar.
Berikut ini beberapa jenis dari mutasi kromosom
1. Delesi atau biasa disebut mutasi
Delesi adalah peristiwa hilangnya 1 alel dari suatu susunan kromosom. Peristiwa delesi ini dapat menyebabkan terjadi perubahan susunan gen sehingga memunculkan kelainan genetis.
Delesi
2. Inversi
Inversi adalah suatu peristiwa dimana gen mengalami pemutusan sehingga ketika mereka bergabung kembali terjadi perubahan susunan Alel. Peristiwa Inversi dapat digolongkan menjadi 2 macam yaitu Inversi Parasentris dan inversi perisentris
3. Translokasi
Translokasi adalah peristiwa dimana terdapat ada satu bagian kromosom yang mengalami penempelan dengan bagian kromosom lainnya sehingga menyebabkan terbentuknya kromosom  yang baru.

Kelainan kromosom

Kelainan Kromosom pada tubuh makhluk hidupp dapat berdampak pada perubahan jumlah kromosom maupun susunannya. beberapa dampak yang sering ditemukan pada manusia adalah terjadinya sindrom pada seseorangl. Berikut ini beberapa kelainan kromosom yang sering kita lihat.
1. Sindrom Turner
Sindrom turner
Sindrom turner adalah suatu gejala dimana seseoran memiliki jumlah kromosom hanya 45 buah saja, dimana satu kromosom seks hilang atau mengalami mutasi.Gejala sindrom turner sering menimpa wanita sehingga ia tidak mengalami perkembangan pada bagian ovariumnya. Sering kali penderita Sindrom Turner mengalami tubuh pendek, di bagian leher tidak terdapat lipatan kulit dan wajahnya selalu terlihat seperti anak kecil.
2. Sindrom Klinefelter
Sindrom ini mengenai pria dimana ia mengalami perkembangan organ seksual yang tidak normal. Umumnya penderita akan mengalami bagian testis yang mengecil. Selain itu biasanya penderita ini akan mengalami kekurangan hormon androgen.
Sindrom klinefelter juga Dapat menyebabkan seseorang mengalami gangguan saat mengkordinasikan badannya. Sering kali ia mengalami kesulitan dalam keseimbangan tubuh, Gerakan seperti melompat, dan menggerakkan tubuh menjadi lebih lambat.
3. Sindrom Jacob
Sindrom jacob ini cukup unik terjadi dimana biasanya seorang anak yang telah lahir akan memiliki bentuk tubuh yang normal sama seperti anak – anak lainnya. Namun selama masa pertumbuhan maka anak ini akan mengalami pertumbuhan tinggi badan yang lebih pesat dibanding orang seusianya. Namun walaupun postur tubuhnya normal tetapi berat badannya lebih rendah dibanding tinggi badannya.
Hal yang membahayakan dari penderita sindrom ini adalah biasanya mereka memiliki tampang dan sifat kriminal, sering kali ia menusuk – nusuk sendiri matanya dengan menggunakan benda tajam
Selain itu masih ada banyak sekali jenis sindrom yang tidak kami jelaskan seperti ACA Syndrome (Hughes Syndrome), Stickler Syndrome, Super Female Syndrome, Cri du Chat Syndrome, Edward Syndrome ,Patau Syndrome.
Fungsi kromosom
Kromosom adalah sebuah batang yang tersusun dari Asam Deoksiribonukleat (ADN) yang sangat padat karena dipilin sangat rapat sekali. Di dalam susunan ini Kromosom  berfungsi menyimpan Informasi genetik dari setiap hewan maupun tumbuhan.Kromosom juga mengalami reproduksi yaitu membelah dan membuat salinan kode genetik yang ada di dalam dirinya.
Materi genetika yang terdapat di dalam kromosom akan di turunkan ke anaknya apabila melakukan reproduksi secara seksual. Lokasi Kromosom itu sendiri terdapat di dalam Inti sel bagi sel eukariotik. Kromosm juga sebagian besar memiliki pasangan masing – masing. 

Kromosom manusia
Kromosom pada manusia berjumlah 23 Pasang atau 46 Buah, 22 pasang adalah kromosom tubuh dan 1 pasang lainnya adalah kromosom kelamin. Setiap makhluk hidup memiliki jumlah kromosom yang berbeda – beda.Setiap lokus kromosom menyimpan informasi yang berbeda – beda pada tiap makhluk hidup, terjadinya perubahan atau kerusakan pada kromosom dapat menyebabkan masalah serius terutama pada makhluk hidup. Seringkali kerusakan pada kromosom terjadi pada saat sel mengalami pembelahan. Apakah ia mengalami mutasi atau lainnya.
image
Kromosom homolog
Kromosom homolog (2n) adalah kromosom yang terdapat di dalam sel dimana ia memiliki pasangan dan memiliki struktur dan susunan yang sama dengan pasangannya. Kromosom homolog (2n) sering disebut dengan diploid. Sedangkan sel yang hanya memiliki 1 saja tanpa pasangan diebut haploid. (n), contoh kromosom homolok adalah sel kelamin jantan atau sel kelamin betina saja.
Kromosom Homolog
Bentuk kromosom
Bentuk kromosom berbeda – beda, hal ini di dasarkan pada letak sentromernya. Selain itu, kromosom ada yang memiliki 1 lengan dan adapula yang memiliki 2 lengan. Berikut ini adalah bentuk – bentuk kromosom
Bentuk kromosom
1. Telosentrik adalah kromosom yang letak sentromernya ada pada bagian ujungnya.
2. Akrosentrik adalah kromosom yang letak sentromernya seolah – olah mendekati salah satu bagian ujung kromosom.
3. Submetasentrik adalah kromosom yang bagian sentromernya terletak seperti mendekati bagian tengah dari kromosom.
4. Metasentrik adalah kromosom yang bagian sentromernya berada di bagian tengah sehingga apabila dilihat maka bentuknya seperti huruf V.

Artikel Terkait


Tuesday 14 October 2014

Cari Tahu Perbedaan Mitosis dan Meiosis

Tags

Perbedaan Mitosis dan Meiosis - Apakah anda sedang mencari penjelasan tentang perbedaan mitosis dan meiosis? Anda tak perlu mencari ditempat lainnya karena anda akan mendapatkan informasinya disini. Secara garis besar, keduanya merupakan proses pembelahan sel. Pembelahan sel ini terjadi pada kromosom sel yang mengandung informasi genetic suatu organisme. Jika keduanya adalah proses pembelahan sel lalu apa yang menjadi pembedanya?

Perbedaan mitosis dan meiosis terletak pada cara, jumlah sel yang dihasilkan dan juga jumlah salinan informasi genetik yang akan dihasilkan. Pada proses pembelahan mitosis, sebuah sel induk hanya akan terbelah menjadi dua sel anak yang akhirnya mempunyai dua salinan informasi genetik saja. Sedangkan untuk proses pembelahan sel meiosis, satu buah sel induk akan membelah sebanyak dua kali dan akhirnya membentuk 4 buah sel anakan namun jumlah salinan informasi genetik hanya satu.

Perbedaan  mitosis dan meiosis

Pada pembelahan mitosis sel membelah menjadi dua buah sel yang identik dan digunakan untuk perbaikan, perkembangan dan pertumbuhan. Sedangkan pada proses pembelahan meiosis, akan dihasilkan gamet atau sperma atau sel telur pada hewan dan juga spora yang biasanya ditemukan pada tumbuhan jamur. Selain perbedaan mitosis dan meiosis dari jumlah sel anakan yang dihasilkan langkah atau proses pembelahan sel juga berbeda. Pada pembelahan meiosis kita akan akan mengetahui istilah pindah silang sedangkan pada mitosis kita tidak mengenal istilah tersebut. Anda bisa melihat perbedaan lainnya dengan mencari tahu gambar pembelahan sel dengan dua cara tersebut.

Artikel Sebelumnya

Fungsi Mitokondria

Pengertian Membran Sel

Monday 13 October 2014

Kenali Beberapa Penyakit yang Disebabkan Oleh Virus

Ada beberapa penyakit yang disebabkan oleh virus yang perlu kita cegah dan hindari. Semua manusia tentu saja tak ingin terkena penyakit karena ketika sakit kita tak akan bisa beraktivitas dengan baik dan kita tak bisa makan dan minum dengan enak. Penyakit memang ada yang disebabkan oleh virus. Virus sendiri adalah parasit yang ukurannya sangat kecil yang nantinya akan menyerang dan menginfeksi sel pada manusia atau pada hewan. Nantinya virus tersebut bisa hidup dan berkembang di dalam tubuh kita dan membuat beberapa organ dalam tubuh kita menjadi tidak berfungsi. Lalu apa contoh penyakit yang penyebabnya adalah virus?

Pertama, penyakit yang disebabkan oleh virus adalah cacar air. Hampir semua orang pernah terkena penyakit ini. Penyakit ini disebabkan oleh virus Varicella Zoster. Cacar air biasanya hanya akan menyerang manusia sekali seumur hidup. Virus ini tidak akan menyerang kita jika kita sudah kebal dan mempunyai sistem imun yang baik. Biasanya cacar air akan meninggalkan bekas pada tubuh.

Kedua, penyakit yang juga disebabkan oleh virus adalah herpes. Virus yang menyebabkan penyakit herpes ini adalah virus herpes simpleks dan virus ini bisa menyerang bagian kulit, alat kelamin, dan mulut.

Ketiga, penyakit yang disebabkan oleh virus adalah polio. Penyakit polio ini disebabkan oleh virus polivirus yang menyebabkan kelumpuhan pada beberapa bagian tubuh kita misalnya kaki. Virus ini bisa juga menginfeksi bagian usus dan menyerang saraf pusat manusia.

Sunday 12 October 2014

Pengertian Bioteknologi

Apa itu Bioteknologi? Bioteknologi adalah penggabungan dua kata yaitu “Bio” yang artinya hidup atau makhluk hidup dan “Teknologi” yang berarti ilmu pengetahuan praktis. Jadi Bioteknologi di definisikan sebagai ilmu yang memepelajari pemanfaatan makhluk hidup atua pun produk dari makhluk hidup dengan penggunaan peralatan teknologi untuk menghasilkan produk berupa barang atau jasa. Dalam prakteknya, Bioteknologi menggabungkan unsure-unsur ilmu pengetahuan seperti biokimia, genetika, mikrobiologi, matematika dan sebagainya. Tujuan dari Bioteknologi adalah menghasilkan barang atau jasa yang baru dengan nilai guna tinggi. Contoh-contoh hasil Bioteknologi di antaranya seperti vaksin, jagung resisten hama, bayi tabung, domba dolly hasil kloning, dan sebagainya. Bioteknologi sebenarnya sudah dikenal sejah ribuan tahun lalu yang diterapkan dalam proses pembuatan bir, keju dan roti.

Cari Tahu Klasifikasi Padi (Oryza Sativa L)

Klasifikasi Padi - Banyak orang tak tak tahu dan tak paham tentang klasifikasi padi. Padi sendiri sudah tak asing dengan kita karena ini adalah cikal bakal dari beras yang nantinya akan dimasak menjadi nasi dan menjadi makanan pokok bagi masyarakat Indonesia. Tanaman padi ini sendiri tak hanya tumbuh di Indonesia namun tumbuh juga di Negara Asia lainnya seperti Vietnam, Thailand, India dan juga Cina. Padi ini masuk dalam kategori tanaman rumput berumpun dan bisa hidup di benua Asia dan juga di Afrika barat yang iklimnya tropis sampai dengan subtropis.

Klasifikasi padi

Tanaman padi ini sering terganggu dengan hama tikus, burung atau wereng cokelat. Hama tersebut yang membuat petani seringkali gagal panen. Klasifikasi padi ini sendiri termasuk dalam division Spermatophyta dengan sub divisio Angiospermae. Tanaman padi masuk dalam kelas Monocotyledoneae dan dari ordo Poales. Famil tanaman padi adalah Graminae dan masuk dalam genus Oryza Linn. Kita sendiri sering kali menyebut spesies tanaman padi dengan sebutan Oryza Sativa L.

Tanaman padi selain bisa diteliti klasifikasi padi seperti yang telah dijelaskan di atas, kita juga bisa melihat dan meneliti dari akarnya. Tanaman ini mempunyai akar radikula yang tumbuh saat benih akan berkecambah. Lalu tanaman ini juga berakar serabut dan berkembang menjadi akar tunggang. Akar rambut akan tumbuh dari akar tunggang. Selain itu tanaman padi juga mempunyai akar tajuk atau akar yang tumbuh dari ruas batang yang paling rendah.

Artikel Terkait

Pengertian Membran Sel

Pengertian Gen