Thursday, 25 September 2014

Pengertian bakteri

Tags

Pengertian bakteri -  Bakteri berasal dari bahasa Yunani, dari kata "bakterion" yang artinya tongkat atau batang. Istilah bakteri ini sekarang banyak dipakai untuk tiap mikroba bersel satu. Bakteri ditemukan pertama kali oleh Anthony van Leewenhoek, seorang ilmuwan dari Belanda. Pada tahun 1684, Leeuwenhoek kemudian menerbitkan aneka ragam gambar bentuk bakteri. Sejak saat itu, ilmu yang mempelajari bakteri mulai berkembang. Ilmu yang mempelajari bakteri disebut bakteriologi. Bakteri adalah organisme yang paling banyak jumlahnya dan tersebar luas dibandingkan makhluk hidup lainnya. Bakteri memiliki ratusan ribu spesies yang hidup di gurun pasir, salju atau es, hingga lautan.
Pengertian bakteri

Setelah mengetahui pengertian bakteri, kamu juga perlu mengetahui hal-hal lain tentang bakteri. Ada bakteri yang menguntungkan bagi manusia dan ada juga yang merugikan. Bakteri memiliki ciri yang membedakannya dengan makhluk hidup lainnya. Bakteri adalah organisme uniseluler, prokariot, dan umumnya tidak memiliki klorofil. Ukuran tubuh bakteri bervariasi, dari berdiameter 0,12 mikron sampai yang panjangnya ratusan mikron. Bakteri dapat dilihat dengan menggunakan mikroskop cahaya dan mikroskop elektron. Bakteri yang paling renik adalah Mycoplasma yang berukuran 0,12 mikron. Sebaliknya bakteri terbesar adalah Thiomargarita yang berukuran 200 mikron. Bentuk dasar bakteri beraneka ragam, yaitu kokus (bulat), basil (batang), dan spirilia (spiral). Nah sekarang kamu sudah cukup tahu kan pengertian bakteri dan hal-hal lainnya seputar bakteri? Terus belajar ya!