Sunday, 17 August 2014

Cara membuat donat mudah dan enak

Cara membuat donat – Donat adalah kue manis yang cukup digemari masyarakat, dahulu saya menyukai makanan ini sewaktu kecil tetapi setelah dewasa saya tetap menyukaianya . Hal ini disebabkan karena pembuat donat yang melakukan modifikasi rasa dan bahannya sehingga tidak membosankan. Nah bagi anda yang juga pecinta donat kali ini kami akan berikan cara membuat donat yang dapat dilakujkan dari rumah anda sendiri

Cara membuat donat

Alat dan bahan yang harus disiapkan untuk membuat donat

- Air putih                                   200 cc

- Tepung terigu                          1/2 kg

- Susu bubuk/kental                     3 sendok makan

- Telur                                          2 butir

- Gula pasir                                4 sendok makan

- Mentega                                   3 sendok makan

- Ragi                                          11 gram

- Garam                                        2 sendok the

Cara membuat donat

Cara pembuatan donat

1. Campurkan gula pasir, garam, gula, susu, mentega, tepung terigu dan 2 butir telur. Kocok semua bahan tersebut hingga tercampur rata.

2. Larutkan ragi di dalam air kemudian campur bersama dengan adonan yang telah dibuat. Aduk hingga benar – benar merata. Simpan adonan dan tutup hingga mengembang selama sekitar 20 menit.

3. Ambil adonan sedikit – demi sedikit sekitar 1 sendot makan. Bentuk menjadi bulat – bulat kemudian letakkan pada wadah yang telah di taburi tepung agar adonannnya tidak saling lengket. Diamkan sekitar 20 menit hingga adonan tersebut mengembang.

4. Siapkan minyak goreng dan panaskan dengan api yang sedang. Masukkan adonan yang telah dibentuk sebelumnya menjadi donat yaitu bagian tengahnya berlubang. Goreng hingga berwarna kecokelatan baru diangkat.

5. Diamkan pada tempat yang telah di sediakan. Taburi gula, atau meses dan keju diatasnya. Taburi apa saja sesuai selera anda.

6. Donat yang sederhana telah jadi anda buat.

Itulah Cara membuat donat yang mudah anda lakukan. Selamat mencobanya dirumah


EmoticonEmoticon